Berbagi Berkah, Ikatan Apoteker Kolut Sambangi Pasien RS Djafar Harun

Komunitas176 Dilihat

Hashtagnews.id – Jelang perayaan Idul Fitri, Pengurus Ikatan Apoteker Indonesia Cabang Kolaka Utara, melakukan bakti sosial di RS BLUD Djafar Harun Kolaka Utara. Selasa (11/5/2021).

Kegiatan yang dinamakan ‘Apoteker Berbagi’ tersebut, bertujuan untuk memberi semangat kepada para pasien yang dirawat di RS.

“Kehadiran kita di sini, hanya sedikt menyapa dan memberi semangat kepada masyarakat yang masih  menjalani perawatan,” terang Ketua Ikatan Apoteker Kolaka Utara, Harvey.

Sementara itu, Ketua Panitia Apoteker Berbagi, Muh. Syahruddin, mengatakan kegiaatan Apoteker berbagi ini juga merupakan bagian partisipasi Apoteker Kolaka Utara, dalam membantu masyarakat di tengah krisis kesehatan pandemi global.

Ikatan Apoteker Kabupaten Kolaka Utara

“Selain memberi semangat, kita juga sedikit memberi bingkisan parcel untuk para pasien. Semoga cepat sehat dan bisa berkumpul kembali dengan keluarga,” harapnya.

Baca juga:  Sah! Rokhid Resmi Jadi Ketua Umum PB KMB

Dirinya juga berterimakasih kepada Pihak Rumah Sakit, Direktur RS, dr. Syarif Nur, Sp.Og., M.Kes, atas dukungan terhadap kegiatan Apoteker Berbagi itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *