Hashtagnews.id – Ketika seorang wanita hamil, maka tubuhnya akan secara alami membentuk lebih banyak sel darah merah untuk mencukupi kebutuhan oksigen dan nutrisi bagi janin.
Penulis: Andi Supiani, S.ST., M.Keb & Fatimah Andi Rumpa, S.ST.,M.Kes.
Produksi sel darah merah dan hemoglobin membutuhkan berbagai komponen, seperti zat besi, asam folat, dan vitamin B12. Ketika tubuh tidak memiliki bahan-bahan ini dalam jumlah yang cukup, maka dapat terjadi anemia.
Anemia sendiri merupakan keadaan tubuh dimana jumlah sel darah merah (eritrosit) yang terlalu sedikit, yang mana sel darah merah itu mengandung hemoglobin yang berfungsi untuk membawa oksigen ke seluruh jaringan tubuh termasuk janin.
Ada bebarapa penyeban animia pada ibu hamil yaitu; kurang zat besi, ibu mengalami penyakit kronik, kehilangan banyak darah saat persalinan sebelumnya, dan jarak kehamilan yang terlalu dekat.
Adapun tanda gejala dari animia pada ibu hamil diantaranya yaitu mudah lelah, letih, lesu, nafas pendek, muka pucat, mata berkunang-kunang, mengantuk dan susah berkosentrasi serta fatique atau rasa lelah yang berlebihan.
Gejala ini disebabkan karena otak dan jantung mengalami kekurangan distribusi oksigen dari dalam darah. Denyut jantung biasanya lebih cepat karena berusaha untuk mengkompensasi kekurangan oksigen dengan memompa darah lebih cepat.
Sementara dampak apabila anemia pada ibu hamil tidak segera diatasi adalah akan mengakibatkan ibu mengalami banyak gangguan seperti mudah pusing, pingsan, mudah keguguran atau mengalami proses melahirkan yang berlangsung lama akibat kontraksi yang tidak maksimal serta perdarahan setelah persalinan.
Selain itu dampak terhadapa janin adalah menyebabkan pertumbuhan janin terhambat, lahir prematur dan lahir dengan cacat bawaan.
Itulah tanda bahaya anemia pada ibu hamil yang harus diketahui dan diwaspadai, untuk mengantisipasi terjadinya komplikasi pada masa kehamilan dan juga untuk mencegah terjadinya kematian ibu dan janin.
Catatan: Materi ini disampaikan pula pada kegiatan pengabdian masyarakat pada tanggal 27 April 2019oleh penulis sendiri.
Komentar