Lagu “Ya Lal Wathon” Viral di Kegiatan PBAK IAIN Palopo

Pendidikan256 Dilihat

Palopo – Lagu ‘Ya Lal Wathon’ berkumandang   di kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) mahasiswa baru IAIN Palopo Tahun 2022.

Hal tersebut membuat lagu ‘Ya Lal Wathon’ viral di kalangan mahasiswa yang ikut PBAK. Ketua Senat Mahasiswa IAIN Palopo, Kardiansyah mengatakan bahwa lagu ‘Ya Lal Wathon’ merupakan salah satu lagu yang mewakili harapan para pendahulu untuk bangsa ini.

Menurutnya, lagu tersebut bukan sesuatu yang buruk jika diperkenalkan kepada mahasiswa baru, tapi justru membangkitkan jiwa nasionalisme dan kecintaan terhadap tanah air Indonesia.

“Lagu ‘Ya Lal Wathon’ ini sebagai buah karya yang luar biasa dari KH Wahab Hasbullah. Lagu ini berisi tentang cinta kepada tanah air dan telah dikumandangkan sejak 1934. Ini sangat penting diketahui para generasi penerus bangsa,” terangnya. Kamis (1/9/2022).

Baca juga:  Kemenag Siapkan 161M Beasiswa PTKI, Pendaftaran Dibuka!

Diketahui, Lagu ‘Ya Lal Wathon’ adalah lagu yang sering dinyanyikan dalam acara-acara besar di bangsa ini, termasuk dalam momentum peringatan Hari Santri Nasional 22 Oktober.

Berikut Lyrik Lengkap Lagu ‘Ya Lal Wathon’

Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon
Hubbul Wathon minal Iman
Wala Takun minal Hirman
Inhadlu Alal Wathon

Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon
Hubbul Wathon minal Iman
Wala Takun minal Hirman
Inhadlu Alal Wathon

Indonesia Biladi
Anta ‘Unwanul Fakhoma
Kullu May Ya’tika Yauma
Thomihay Yalqo Himama
Kullu May Ya’tika Yauma
Thomihay Yalqo Himama

Pusaka Hati Wahai Tanah Airku
Cintamu dalam Imanku
Jangan Halangkan Nasibmu
Bangkitlah Hai Bangsaku

Baca juga:  Rombongan FUAD IAIN Palopo dan SES Jerman Disambut Secara Adat di Wotu

Pusaka Hati Wahai Tanah Airku
Cintamu dalam Imanku
Jangan Halangkan Nasibmu
Bangkitlah Hai Bangsaku

Indonesia Negeriku
Engkau Panji Martabatku
Siapa Datang Mengancammu
Kan Binasa di bawah durimu
Siapa Datang Mengancammu
Kan Binasa di bawah durimu.

(Wd/Mi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *