Dilantik Jadi Ketua IWAPI Sulsel, Ainun Jariah Target Cetak 10 Ribu Pengusaha

Ekobis64 Dilihat

Hashtagnews.id – Pelantikan dan pengukuhan Dewan Pengurus Daerah Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Sulsel, digelar di Hotel Claro Kota Makassar (5/4/2021).

Pelantikan kali ini, merupakan pelantikan ketua DPC terbanyak Se-Indonesia. Ketua DPP Pusat Ir. Dhya Anita Prihapsari, menjelaskan bahwa, IWAPI Organisasi nirlaba yang saling bahu membahu dalam mengembangkan bisnis anggota, dan mencetak Pengusaha yang inovatif.

“Semua DPC dibimbing, dan akan berkembang dalam menghasilkan pengusaha kreatif dan inovatif,” ujar Dhya Anita.

Kegiatan hari ini juga dirangkaikan Launching “IWAPI online market” yang menjadi sebuah inovasi IWAPI yang mempermudah kegiatan anggota IWAPI.

Selain itu, hari ini juga IWAPI menandatangai Mou IWAPI dan Bank Sulselbar bukan hanya itu, IWAPI pun menandatangi Mou dengan pegadaian yang membuat IWAPI lebih terarah.

Baca juga:  Begini Makna "ASR", Tagline Kodam Hasanuddin yang Launching di Makassar

“Saat pandemi ini, UMKM yang paling terpuruk karena menjadi tulang punggung perekonomian indonesia. Oleh karena itu, harus ada strategi khusus untuk melewati ini semua,” tutur Dhya anita

Ia juga menambahkan jika di masa pendemi ini, seorang pebisnis harus mempunya strategi.

“Seperti bisa beradaptasi dengan keadaan apapun lalu bisa berinovasi dilini bisnis apapun,” kata Dhya Anita saat ditemui oleh tim Hashtagnews.id (5/04/21).

Ainun Jariah juga, selaku ketua DPD IWAPI Sulsel menjelaskan IWAPI siap mendukung pemulihan ekonomi indonesia.

“Perempuan harus bisa beradaptasi dan berinovasi dalam hal inovasi digital, tujuan kami tahun ini ialah dengan yang mencetak 10.000 pengusaha baru,” terang Ainun.

Diketahui, Organisasi IWAPI ini  didirikan pada tahun 1975 oleh dua bersaudara, Prof. Kemala Motik dan Dr. Dewi Motik PMSI ini, memiliki tujuan membantu perempuan Indonesia untuk menjadi pengusaha yang tangguh, dengan memberi mereka informasi, advokasi, pendidikan dan pelatihan, dan akses ke lembaga keuangan. (Ais)

Komentar