HASHTAGNEWS.ID – Pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Kolaka Utara (IKP-MAHKOTA) masa bakti 2022-2023, resmi dilantik. Kamis (10/2/2022).
Kegiatan berlangsung di Aula Hotel Utama Kolaka Utara, dengan mengusung tema “Menjadikan IKP Mahkota sebagai tonggak awal kepedulian pelajar dan mahasiswa terhadap pembangunan daerah yg berkemajuan”.
Wakil Bupati Kolaka Utara, H Abbas SE, mewakili Bupati Kolaka Utara menyampaikan pesan agar bagaimana IKP Mahkota kedepannya bisa berkontribusi terhadap kemajuan daerah.
Sementara itu, Ketua IKP Mahkota Naufal zhafran pada kesempatannya, mengatakan bahwa IKP Mahkota akan menjadi wadah bagi para pelajar dan mahasiswa yang sementara berproses di luar daerah.
“Ini menjadi media penyambung tali silaturahmi kita sebagai putra daerah, dan juga menjadi tempat kita untuk menuangkan gagasan untuk kemajuan daerah Kolaka Utara,” terangnya.
Komentar