Elektabilitas Ganjar di Posisi Puncak 26,7%, Disusul Prabowo 18,8% dan Anies 17%

Politik844 Dilihat

Hashtagnews.id – Hasil survei Saiful Mujani Research Center (SMRC) menyebut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menduduki posisi teratas, diikuti Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Hal tersebut diungkap setelah membuka SMRC menggelar survei terkait tren elektabilitas bakal calon presiden (capres) 2024.

Survei digelar pada 5-13 November 2022 dengan melibatkan 1.220 responden. Populasi survei ini adalah seluruh warga negara Indonesia yang punya hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berusia 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah ketika survei dilakukan.

Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka dengan metode multiple random sampling. Margin of error survei sebesar ± 3,1% dengan tingkat kepercayaan 95%.

Survei menanyakan ‘Bila pemilihan Presiden diadakan sekarang ini, siapa yang akan Ibu/Bapak pilih sebagai Presiden di antara nama-nama berikut?’. Hasilnya, Ganjar Pranowo paling dipilih oleh masyarakat, diikuti Prabowo dan Anies.

Baca juga:  Bawaslu Palopo Gelar Rapat Kordinasi Dalam Upaya Pencegahan Pelanggaran dan Sengketa Pemilu

Berikut ini elektabilitas calon presiden 2024:

Ganjar Pranowo: 26,7 %

Prabowo Subianto: 18,8 %

Anies Baswedan: 17,0%

Ridwan Kamil: 3,7%

Agus Harimurti Yudhoyono: 2,1%

Megawati Soekarnoputri: 1,4%

Sandiaga Uno: 1,3%

Basuki T Purnama: 1,3 %

A. Muhaimin Iskandar (Cak Imin): 1,3%

Puan Maharani: 1,2%

Airlangga Hartato: 1,2%

Khofifah Indar Prawansa: 1,1%

Andika Perkasa: 1,0%

Sri Mulyani: 0,9%

Ma’ruf Amin: 0,8%

Tri Rismaharini: 0,7%

Surya Paloh: 0,7%

Ahmad Syaikhu: 0,6%

Hary Tanoesoedibjo: 0,6%

Luhut B Pandjaitan: 0,4%

Oesman Sapta Ondang: 0,4%

Emil Dardak: 0,4%

Susi Pujiastuti: 0,4%

Bambang Soesatyo: 0,4%

Nadiem Makarim: 0,3%

Hutomo Mandala Putra: 0,3%

Yussuf Solichien: 0,3%

Habib Rizieq Shihab: 0,2%

Anis Matta: 0,2%

Baca juga:  KPU Hingga Komisi II DPR Sepakat Dapil DPR-DPRD Provinsi Tak Berubah di 2024

Erick Thohir: 0,2%

Yusril Ihza Mahendra: 0,2%

Mahfud Md: 0,1%

Bima Arya: 0,1%

Grace Natalie: 0,1%

Budi Gunawan: 0,1%

Gatot Nurmantyo: 0,0%

Zulkifli Hasan: 0,0%

Yudo Margono: 0,0%

Tito Karnavian: 0,0%

Suharso Manoarfa: 0,0%

Salim Segaf Al-Jufri: 0,0%

Muhadjir Effendy: 0,0%

Moeldoko: 0,0%

Giring Ganesha: 0,0%

Dudung Abdurachman: 0,0%

Lainnya: 0,5%

TT/TJ: 13,1%

“Dalam format pertanyaan semi terbuka 45 nama, Ganjar mendapat dukungan terbanyak 26,7%, disusul Prabowo 18,8%, Anies Baswedan 17%, Ridwan Kamil 3,7%, dan nama-nama lain di bawah 3%. Yang belum tahu 13,1%,” ucap Direktur Riset SMRC, Deni Irvani, dalam keterangannya, Minggu (27/11/2022).

Sementara itu, dalam simulasi empat tokoh, nama Ganjar Pranowo juga masih menempati urutan teratas. Keempat nama tersebut adalah Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Anies Baswedan dan Puan Maharani.

Baca juga:  Bawaslu Palopo Awasi Tahapan Pencalonan Anggota DPRD di KPU

“Dalam simulasi pilihan tertutup terhadap 4 nama, Ganjar mendapat dukungan terbanyak 33,5%, disusul Prabowo 26,9% yang tidak berbeda signfiikan dengan Anies 24%. Sementara Puan Maharani di posisi paling bawah dengan dukungan 3,4%. Yang belum tahu 12,2%,” kata Deni.

Kemudian, dalam simulai 3 nama, Ganjar Pranowo masih menempati urutan teratas. Ketiga nama tersebut adalah Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

“Dalam simulasi pilihan tertutup terhadap 3 nama, Ganjar mendapat dukungan terbanyak 33,5%, disusul Prabowo 30,1%, dan Anies 25,1%. Yang belum tahu 11,3%,” ucap Deni.

“Bila calon hanya tiga, dan yang bersaing Prabowo vs Ganjar vs Anies, maka Ganjar cenderung unggul atas keduanya,” lanjutnya.

(*/mi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *